Memperkuat Tali Persaudaraan melalui EMC Ramadhan





Telah dilaksanakan EMC Ramadhan 2024 yang diadakan di Nilu Kopi Sorowajan, Banguntapan pada tanggal 19 Maret 2024. Acara ini dihadiri oleh empat angkatan mahasiswa Elektro Mekanika, mulai dari angkatan tahun 2020, 2021, 2022, serta mahasiswa dari angkatan 2023 selaku panitia.

Sebelum memulai acara, panitia melakukan briefing dan persiapan tempat mulai dari pukul tiga sore sampai dengan kurang lebih jam lima sore. Acara berlangsung dari jam lima sampai kurang lebih jam sembilan malam.

Acara pertama adalah pembukaan oleh dua pembawa acara yang menandai acara EMC Ramadhan 2024 secara resmi telah dimulai. Dilanjutkan dengan sambutan dari ketua pelaksana dan ketua Hima EMC 2024.

Setelah dibuka, susul-menyusul acara-acara lain. Mulai dari acara Argo Bercerita, di mana Argo Zhafran P dari Elektro Mekanika 2023 selaku pengisi acara membawakan cerita mengenai kisah Rasulullah Saw.

Yang setelahnya dilaksanakan doa bersama yang dilanjutkan dengan berbuka, tidak lupa juga bagi yang muslim untuk melaksanakan shalat maghrib. Para peserta dipersilahkan untuk menikmati hidangan dan snack-snack yang disediakan panitia sampai dengan kurang lebih pukul tujuh malam.

Setelah mengisi perut yang kosong setelah berpuasa seharian, para peserta beserta panitia melanjutkan acara yaitu games. Di acara ini dibawakan dua permainan yaitu oper spidol di mana peserta akan diminta untuk maju apabila spidol berakhir di mereka, yang ditandai dengan berakhirnya lagu pengiring. Yang kedua yaitu adalah permainan tebak lagu di mana peserta diminta untuk menebak lima buah lagu yang telah disediakan panitia. Menariknya peserta yang hadir mampu menebak seluruh lagu dengan sangat cepat.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan tamu istimewa yang diisi oleh Bang Kuchel, yang merupakan mahasiswa Elektro Mekanika angkatan 2019. Beliau memberikan kesan pesannya bagi para peserta yang hadir.

Acara sampailah pada titik klimaksnya saat dilaksanakan Live Music yang diisi oleh angkatan 2023 dan 2022. Di sini, mulai dari peserta maupun panitia ikut memeriahkan acara dengan menikmati pertunjukan musik. Beberapa ikut meramaikan panggung dengan bergabung dengan para penampil.

Setelah itu, dilaksanakan sesi dokumentasi untuk mengabadikan momen kebersamaan empat angkatan dari mahasiswa Elektro Mekanika.

Berhasilnya acara EMC Ramadhan 2024 ini diharapkan menjadi suatu wadah untuk memperkuat persaudaraan dan saling mengenal antara teman satu angkatan dan lintas angkatan, sekaligus memberikan hadiah spesial bagi mahasiswa Elektro Mekanika angkatan 2020, yang menjalani bulan Ramadhan terakhirnya sebagai mahasiswa Elektro Mekanika yang akan segera menjalani kelulusan.

 

0 Komentar

Terbaru